ADMIN

SELAMAT DATANG DI BLOG KEPERAWATAN

Friday, October 22, 2010

Tips Pola Tidur Bayi Yang Baik


Pola hidup bayi sangat mempengaruhi pola hidup orangtuannya, oleh karena itu orang tua bisa mengajarkan bahwa malam hari adalah waktu tidur , dengan mempraktekan petunjuk berikut :
Menerapkan pola tidur malam
  • Kebanyakan bayi akan tidur dimana saja Bila merasa lelah, oleh karena itu berusahalah sebaik-baiknya menghindarkan sinar terang benderang dan suara hingar-bingar di sekitar bayi yang sedang tidur.

  • Ketika bayi bangun tengah malam, maka jangan memberikan stimulasi yang berlebuhan biarkan lampu redup ketika menggan ti popok atau menyusui lalu segera tidurkan kembali, jangan mengajaknya bercanda.

  • Apabila bayi cenderung bangyn pagi-pagi makatutupla gordeng rapat-rapat agar menutup sinar matahari.

  • Buatlah bayi terjaga selama siang hari, jika bayi ntidur sore lebih dari 3-4 jam. Maka bangunkan dan ajak bercanda.

  • Bila bayi di beri ASI, susuilah dia lebih lama menjelang tidur supaya bayi tidak terganngu tidurnya dikarenakan lapar.

Membantu bayi kembali tidur

Stimulasi lembut secara berkesinambungan serin kali berhasil membujuk tidur kembali. Cobalah menepuk-nepuk,menggendongnya sambil berjalan danmengayunnya.
Apabila bayi masih menngeliat atau masih menggumam jangan salah dugabahwa dia masih terjaga. Aktivitas ini mungkinsaja tanda bahwa bayi mau tidur.
Bila bayi terjaga dan masih nangis, ingatlah bahwa menangis selama 15-20 menit tidaklah berbahaya, hanya saja pastikan kalau ia menangis bukan karena lapar atau basah.

Keselamatan bayi sewaktu tidur
  • Para ahli perawatan anak menyarankan agar bayi baik tidur dalam posisi terlentang atau miring ketimbang telungkup.

  • Rekomendasi ini mungkin tidak berlaku bilamana bayi lahir premature, cenderung mintah- muntah atau kondisi kesehatannya memungkinkan dia mengalami penyumbatan saluran nafas.

Bayi tak boleh tidur ditengkurapkan karena susah bernafas.
Salah! Tidur tengkurap lebih nyaman buat bayi karena membuatnya lebih nyenyak dan tak rewel, serta membantu rekoil pernafasan dada lebih teratur. Sejak lahir pun, setiap saat diletakkan di tempat tidur, bayi boleh ditengkurapkan. Pengalaman menunjukkan, dengan sering ditengkurapkan, perkembangan motoriknya angkat kepala, tengkurap, bolak-balik, duduk, dan sebagainya- lebih baik. Keberatan tidur tengkurap belakangan ini sering dikaitkan dengan tulisan mengenai SIDS (Sudden Infant Death Syndrome) yang sering terjadi di negeri Barat karena bayi tidur di ranjang terpisah dari orang tua, kadang di kamar yang terpisah pula. Sedangkan di Indonesia, umumnya bayi tidur di samping orang tua dan jarang sekali ditinggal sendiri. Jadi, tak perlu takut dengan SIDS hanya karena menengkurapkan bayi.


Tips Menghilangkan Bau Mulut


Tips Cara Menghilangkan, Mengatasi dan Mencegah Bau Mulut Tidak Sedap By Organisasi.Org :
  1. Gosok gigi yang rajin dan bersih setiap sehabis makan minimal selama 2 menit.
  2. Tidak makan makanan dan minuman yang biasanya membuat mulut bau.
  3. Hindari permen yang menimbulkan bau mulut setelah permennya habis.
  4. Rawat gigi kita di dokter gigi dan cek up minimal dua kali setahun.
  5. Minumn air putih yang banyak dan cukup.
  6. Bersihkan lidah kita dari kuman dengan sikat lidah, sendok, sikat gigi, dsb.
  7. Gunakan semprotan mulut penghilang bau.
  8. Rajin berkumur dengan cairan pembersih mulut khusus untuk kumur.
  9. Kebiasaan buruk merokok ditinggalkan saja.
  10. Hindari banyaka makan makanan berminyak ketika sahur.
  11. Makan makanan yang berserat seperti sayur-sayuran dan buah-buahan segar.
  12. Minum yogurt, makan vitamin c dosis tinggi dan mengunyah tumbuhan seperti daun ketumbar, ekaliptus, taragon, dan lain sebagainya.


Tips Menghilangkan Bau Badan


Buat kalian yang ngerasa badannya bau (entah mau mengakuinya ato tidak), ini gw ada tips yg cukup manjur buat ngilangin bau badan. kenapa gw bilang manjur, karena gw udah mencobanya. dan hanya dalam waktu 2 minggu bau busuk yang keluar dr badan gw ilang seketika. gak percaya? coba aja sendiri.
  1. Minum rebusan daun sirih, satu gelas setiap hari/2 hari sekali
  2. Makan daun kemangi minimal satu genggam per hari
  3. Oleskan irisan mentimun setiap habis mandi di bagian ketiak dan bagian tubuh lain yang berbau
  4. Tidak makan makanan berlemak, terutama daging
  5. Mengurangi makanan pedas
  6. Tidak minum kopi (yang mengandung kafein)
  7. Memakai deodorant yang bentuknya spray(yang bentuknya padat maupun roll-on hanya membuat ketiak basah/basah ketek, meninggalkan bekas di baju pula)

Cara 1-3 adalah untuk membuat bau badan kita lebih harum, sedangkan cara 4-6 adalah usaha untuk mengurangi keringat(bagaimanapun bau badan timbul melalui keringat yang kita keluarkan). Dan cara ke-7 adalah cara biasa untuk menjaga bau ketiak tetap wangi.


Tips Mengatasi Masalah Tidur/Insomnia


Anda pasti pernah merasa gelisah karena tidak dapat tidur meski waktu sudah menunjukkan tengah malam? Meski berusaha memejamkan mata, pikiran Anda terus melayang hingga tak bisa tidur. Alhasil, badan pun lemas di pagi hari dan kepala terasa pusing karena kondisi tubuh masih kurang untuk istirahat. Inilah gejala insomnia yang harus Anda waspadai.

Insomnia dapat diartikan sebagai suatu keadaan yang mana seseorang mengalami kesulitan untuk tidur atau tidak dapat tidur dengan nyenyak. Rata rata setiap orang pernah mengalami insomnia sekali dalam hidupnya. Bahkan ada yang lebih ekstrim menyebutkan 30 – 50% populasi mengalami insomnia.

Penyebab Insomnia
Insomnia ini bisa disebabkan menyerang semua golongan usia. Meskipun demikian, angka kejadian insomnia akan meningkat seiring dengan bertambahnya usia. Hal ini mungkin disebabkan oleh stress yang sering menghinggapi orang yang berusia lebih tua. Disamping itu, perempuan dikatakan lebih sering menderita insomnia bila dibandingkan laki laki.

Selain karena masalah stress, insomnia juga bisa terjadi karena ada masalah pada makanan Anda. Hal lain yang bisa menyebabkan insomnia adalah suasana kamar yang tidak mendukung, cemas, hingga konsumsi kafein yang berlebih.

Tips Mengatasi Susah Tidur / Insomnia
  1. Olahraga teratur
    Berolah raga teratur. Beberapa penelitian menyebutkan berolah raga yang teratur dapat membantu orang yang mengalami masalah dengan tidur. Olah raga sebaiknya dilakukan pada pagi hari dan bukan beberapa menit menjelang tidur. Dengan berolah raga, kesehatan anda menjadi lebih optimal sehingga tubuh dapat melawan stress yang muncul dengan lebih baik.

  2. Kurangi konsumsi kaffein
    Minimalisasikan asupan kafein seperti teh atau kopi. Bila Anda ingin mengkonsumsinya, lakukanlah di pagi hari, atau paling lambat 4 jam sebelum tidur di malam hari. Kafein yang dikonsumsi terlalu dekat dengan waktu tidur hanya akan menghambat datangnya rasa kantuk.

  3. Perhatikan waktu makan
    Anda mesti memperhatikan waktu makan, beri waktu minimal dua jam sebelum tidur setelah menyantap makanan terakhir makan malam. Jarak makan yang terlalu dekat dengan waktu tidur justru akan meningkatkan metabolisme dan suhu tubuh, sehingga membuat tidur semakin sulit. Dengan cara ini, Anda juga dapat menjaga berat badan, mengingat tidur setelah makan besar akan banyak menyimpan lemak.

    Jika benar-benar kelaparan, pilihlah cemilan seperti sereal gandum yang dicampur susu, tofu, bubur gandum, atau roti yang ditaburi wijen. Namun, tetap saja berikan jarak minimal satu jam sebelum tidur karena tryptophan juga membutuhkan waktu untuk merangsang otak.

  4. Makanlah makanan berkarbohidrat menjelang tidur
    Untuk bisa tidur dengan nyenyak, tubuh Anda membutuhkan trytophan atau yang sering disebut zat penidur. Trytophan, yang merupakan jenis asam lemak, berfungsi menghasilkan serotonin yang dapat mengendurkan syaraf pada pusat otak. Saat otak sudah rileks, Anda akan lebih mudah tertidur dengan kualitas yang baik.

    Trytophan banyak terdapat pada makanan berkabohidrat ringan. Kue muffin, biskuit, atau buah bisa dijadikan solusi. Namun jangan terlalu kenyang, pencernaan Anda akan terbebani karena harus bekerja keras mencerna, sehingga istirahat Anda tidak dapat maksimal.

  5. Lakukan aktivitas yang membuat Anda nyaman untuk tidur
    Anda bisa memulainya dengan menuangkan minyak aromaterapi pada diffuser, mandi air hangat, menyetel lagu favorit atau melapisi tempat tidur dengan selimut yang nyaman. Saat tidur, matikan lampu, matikan hal hal yang menimbulan suara, pastikan anda nyaman dengan suhu ruangan tidur anda. Jauhkan jam meja dari pandangan anda karena benda itu dapat membuat anda cemas karena belum dapat terlelap sementara jarum jam kian larut.

  6. Tempat tidur hanya untuk tidur
    Bila Anda ingin membaca atau menonton tv sebaiknya lakukan di tempat lain sehingga saat Anda pergi ke tempat tidur, 'alarm' di tubuh Anda segera mengingatkan bahwa ini adalah waktu untuk tidur. Hal ini akan membantu tubuh anda menyesuaikan diri dengan lingkungan tempat tidur. Saat anda berbaring di tempat tidur, maka akan timbul rangsangan untuk tidur.

  7. Jernihkan pikiran
    Jernihkan pikiran anda. Enyahkan segala kekhawatiran yang menghinggapi pikiran anda. Salah satu cara untuk ini adalah menuliskan semua pikiran anda lewat media blog.

  8. Tidur dan bangunlah dalam periode yang teratur
    Tidur dan bangunlah dalam periode waktu yang teratur setiap hari. Waktu tidur yang kacau akan mengacaukan waktu tidur anda selanjutnya.
Jika tips-tips ini tidak mampu juga memberikan hasil yang positif bagi Anda, segeralah hubungi dokter.


Buah-Buahan Berkhasiat

  • Pepaya
    Untuk meluruhkan sel-sel kulit yang telah mati, gunakan pepaya yang sudah dihancurkan sebagai masker, dan biarkan selama 15 menit.
    Pepaya apabila di makan dapat mencegah kerut-kerut pada kulit, ini karena zat di dalam pepaya dapat meremajakan colagen.



  • Arbei
    Buah arbei dapat menenangkan pikiran bila dimakan, juga memiliki bahan pemutih untuk kulit yang kusam, bila di belah dua oleskan bagian dalam ke seluruh wajah dan biarkan semalam.
    Bila di campur dengan mentega dapat melembutkan kulit yang kering, campur satu sendok teh mentega yang telah dipanaskan dengan sari buah arbei segar secukupnya, oleskan pada wajah dan biarkan selama setengah jam, cuci wajah menggunakan sabun lembut, lalu bubuhkan tonik.



  • Delima
    Kulit delima putih baik untuk mencegah keputihan, caranya kulit delima di jemur, di tumbuk halus dan di seduh air panas ( dapat juga dengan merebus kulit delima ) kemudian diminum.



  • Mentimun
    Air buah mentimun berisi bahan asstringent, sehingga bagus untuk dijadikan tonik wajah bagi kulit berminyak, caranya : parut dan saring mentimun secukupnya lalu oleskan cairan keseluruh wajah menggunakan kapas bersih.
    Sebagai pemutih , campurlah parutan separuh buah mentimun dengan dua sendok susu segar matang, lalu bubuhkan pada wajah dan leher. Buatlah campuran yang baru setiap dua hari sekali bila menggunakannya setiap hari.



  • Tomat
    Tomat memiliki banyak vitamin dan dapat melembutkan kulit tangan, caranya : campurkan air buah tomat dengan air jeruk nipis 1:1, dan glycerine ( dapat di beli di apotik ), bubuhkan pada tangan dan lakukan massage, dengan gerakan seperti sedang membasuh tangan.
    Sari buah tomat segar yang mengandung asstringent baik untuk wajah berminyak, meringkaskan pori-pori kulit hingga kulit tampak licin, hancurkan dua buah tomat masak dan segar bersama kulitnya, lalu oleskan pada wajah, diamkan 20 menit, cuci wajah dengan air hangat, kemudian ulangi dengan air dingin.



  • Melon dan Semangka
    Cairan buah melon dan semangka menyimpan dingin paling lama diantara buah – buahan lainnya, dan baik dijadikan kompress untuk kukit yang terbakar matahari, daging buah diiris, lalu balut dengan air kasa dan letakkan pada wajah sekitar 15 menit, bilas wajah dengan air dingin.



  • Jeruk manis
    Air dan minyak yang terkandung di dalam kulit jeruk manis berguna sebagai pembersih untuk kulit kering maupun normal, masukkan kulit jeruk ke dalam air hangat, lalu tusuk-tusuk kulit jeruk itu dengan ujung pisau, biarkan kulit jeruk di dalam air sampai semalaman, dan gunakan untuk membasuh wajah keesokan paginya.
    Untuk pemutih, campurkan 100 cc air jeruk manis dengan 1 sendok makan alkohol 70% dan 1 sendok glycerin dalam botol bersih, kocok sampai tercampur rata, dan gunakan sebagai pemutih bercak-bercak atau kehitaman pada kulit, oleskan 2 kali sehari.



  • Jeruk Nipis
    Jeruk Nipis memiliki keistimewaan sebagai pemutih dan penyegar terutama untuk kulit yang tampak lelah.Kocok sebutir kuning telur ( untuk kulit normal / kering ) atau putih telur ( unutk kulit berminyak ), peras separuh jeruk nipis, masukkan kulit jeruk nipis ke dalam campuran dan biarkan semalaman agar telur menyerap minyak dari kulit jeruk. Bubuhkan pada wajah, kecuali sekeliling daerah mata, diamkan selama 20 menit, bilas wajah menggunakan air hangat, kemudian air dingin.
    Jeruk Nipis bisa di gunakan untuk perawatan rambut rusak, campur satu sendok makan air jeruk nipis pada 2 butir telur, kocok sampai rata / mengembang kemudian bubuhkan pada rambut yang sudah bersih dan masih dalam keadaan basah, diamkan selama 20 menit, kemudian cuci rambut dengan air hangat, gunakan seminggu sekali.
    Untuk mengkilapkan rambut, setiap kali sebelum cuci rambut, gosok kulit kepala dengan potongan jeruk nipis dan biarkan 30 menit baru cuci rambut.


  • Cara Membuat Otak Anda Berpikir Lebih

     Otak manusia pada dasarnya merupakan komputer biologis. Ia membutuhkan makanan, oksigen, dan ia juga butuh latihan. Anda dapat melakukan beberapa hal untuk meningkatkan kekuatan otak dengan melatihnya, memodifikasi, atau bahkan memanipulasinya. Anda mungkin tidak akan menjadi seperti Einstein, namun hal ini juga bukan alasan untuk tidak membuatnya menjadi lebih baik. Hal-hal di bawah ini akan membuat otak Anda bekerja lebih baik. 
    1. Ambillah dosis EPA secukupnya
    EPA adalah bahan kimia dalam minyak ikan yang merupakan makanan bagi otak, setiap orang pasti sudah mengetahuinya, jadi mengapa tidak memberikannya kapsul minyak ikan setiap hari untuk meningkatkan kekuatannya. Riset menunjukan bahwa minyak ikan dapat memfasilitasi peningkatan aktivitas pada otak, memperlancar peredaran darah, meningkatkan memori dan konsentrasi.
     
    2. Seks secara teratur
    Berhubungan seks dapat melepaskan senyawa kimia yang dapat meningkatkan kekuatan otak, menurut buku terkini “Teach yourself.Training your brain” yang ditulis oleh pengajar senior dan seorang ahli biologi. Seks adalah bentuk sempurna dari latihan, yang juga meningkatkan peredaran darah ke otak. Ia dapat mengurangi stress dan ketegangan yang menurunkan efisiensi kinerja otak.
     
    3. Kerjakan sebuah teka teki
    Teka-teki silang, Sudoku atau yang lainnya dapat membuat otak Anda tetap pada kondisi terbaik. Sama seperti otot, jika Anda tidak berlatih secara reguler, ia akan kehilangan kemampuannya untuk bekerja secara maksimal.
     
    4. Pergi berjalan kaki
    Tidak ada yang dapat mengalahkan udara segar yang dapat menyegarkan pikiran yang dapat mengurangi percakapan mental yang mengganggu logika dan pikiran konstruktif. Sebuah perjalanan di pinggiran kota, dekat sungai atau sekedar di taman akan membantu Anda menyingkirkan awan kelabu dan membantu pikiran Anda tetap jernih.
     
    5. Mempelajari bahasa baru
    Mempelajari bahasa baru dapat sindrom dementia (kemunduran otak) sampai dengan empat tahun menurut artikel yang dimuat pada New Scientist. Alasan pasti untuk hal ini belum diketahui, namun dipercaya bahwa ia memiliki hubungan erat dengan peningkatan perdaran darah dan koneksi saraf yang baik.
     
    6. Tertawa
    Tawa bukan saja merupakan obat terbaik, ia juga dapat meningkatkan fungsi otak dan menstimulasi kedua sisi otak pada saat yang bersamaan. Pastikan Anda tertawa setiap harinya.
     
    7. Menjadi kreatifif 
    Melukislah atau pelajari alat musik yang baru, bergabunglah dengan kelas kesenian walaupun Anda yakin Anda payah dalam hal tersebut. Menjadi kreatif memungkinkan Anda untuk menemukan solusi baru untuk permasalahan yang sudah lama dan meningkatkan kesadaran pada saat yang bersamaan.
     
    8. Belajar melempar barang
    Riset dari Universitas Regensburg di Jerman memindai otak dari seorang juggler (pemain sulap yang melemparkan barang) dan menemukan bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan struktur otak. Setelah berlatih selama tiga bulan, otak akan menunjukan peningkatan signifikan pada dua bagian, yaitu bagian mid-portal dan posterior intraprietal sulcus kiri.
     
    9. Berhubungan dengan sifat keanak-anakan Anda
    Einstein pernah berkata bahwa imajinasi lebih penting daripada pengetahuan dan ia menggunakannya pada beberapa eksperimen yang akhirnya membuatnya menemukan perhitungan paling terkenal sepanjang masa (E=MC2).
     
    Cobalah lihat anak-anak, mereka penuh dengan imajinasi, dan mereka belajar lebih banyak pada tahun-tahun awal kehidupan mereka lebih daripada apa yang kita pelajari selama satu dekade. Bebaskan pikiran Anda dari penjara pikiran “seorang dewasa”, Anda akan menemukan cara berpikir yang belum pernah ada sebelumnya, Anda mungkin akan membuat penemuan besar yang berikutnya.





    Sumber http://terselubung.blogspot.com/2008/12/9-cara-membuat-otak-anda-berpikir-lebih_01.html


    Mengatasi Mata Lelah Di Depan Komputer


    Komputer bukanlah hal yang baru, tapi terlalu lama di depan komputer tentu akan mengakibatkan mata lelah dan kepala pusing. Mata lelah, hal ini diakibatkan oleh pancaran radiasi monitor yang terlalu lama saat kita melakukan aktifitas di depan monitor. Efeknya terkadang kita sedikit kesulitan untuk memfokuskan objek pandang, dan sebagainya. Sedangkan pusing hal ini biasanya berhubungan dengan mata lelah, kalau mata sudah lelah biasanya sih suka pusing (pengalaman sih)..

    Nah buat mereka yang suka berlama-lama di depan monitor PC, berikut ini adalah beberapa tips menghindari mata lelah, saat berada di depan monitor:
    1. Jaga jarak pandang dari monitor.
      Jarak yang disarankan adalah sekitar 20-40 inchi (50-100cm) dari mata.
      Jika kita masih kesulitan membaca padahal monitor sudah berada pada jarak 20 inchi, cobalah untuk memperbesar font kita hingga kita merasa nyaman.

    2. Singkirkan CRT, Beralih ke LCD
      Monitor tabung (CRT) memang memberi efek yang lebih buruk dibanding LCD, selain energi yang dibutuhkan juga lebih besar. Cobalah mengganti monitor CRT kita dengan LCD.
      Namun harga 
      monitor LCD memang lebih mahal dibanding CRT. Bagi kita yang masih suka monitor CRT, ada baiknya kita membeli filter anti-radiasi. ini adalah solusi untuk mengurangi rasa nyeri mata akibat duduk berlama-lama di depan monitor, namun dengan harga yang murah.

    3. Atur monitor setting
      Beberapa monitor yang ada sekarang banyak menyediakan pre-set display 
      mode, untuk memudahkan pengguna mengganti setting layar mereka. Pre-set setting tersebut memberi level brightnes yang berbeda, untuk menyesuaikan kondisi penggunaan monitor. Adakalanya manfaatkan hal tersebut.
      Misal settingan seperti, 'text' atau 'internet' akan terasa lebih sejuk di mata, saat kita gunakan untuk mengetik ataupun browsing. Setingan 'game' atau 'movie' akan terlihat lebih terang saat digunakan.

    4. Gunakan kaca mata anti radiasi
      Walau hal ini membutuhkan biaya yang relatif lebih mahal, namun ada baiknya saat memiliki cukup uang kita membeli kacamata anti-radiasi. Selain bisa dibawa kemanapun kita bekerja, kacamata ini tak hanya berguna saat kita bekerja di depan monitor, namuna juga melindungi mata dari cahaya lampu mobil, radiasi TV, dan sebagainya.
      Faktanya lapisan anti-radiasi pada kacamata tersebut, sangat berguna bagi mata kita. Karena lapisan tersebut secara otomatis mengurangi efek nyeri di mata akibat radiasi cahaya berlebih.

    5. Mengistirahatkan mata sejenak, secara berkala
      Cara termudah menghindari mata lelah akibat radiasi monitor adalah mengistirahatkannya secara berkala. Cobalah untuk mengistirahatkan mata sekitar 5 menit tiap jamnya. Kita dapat menggunakan waktu 5 menit tersebut untuk berjalan-jalan, melihat pemandangan, mencuci muka dan sebagainya. Yang penting menjauh dari monitor. ( sumber : detikinet dot com) Oleh : Marga Ozawa


    Cara Menurunkan Berat Badan

    Makan berpantang bukannya hal yang baru lagi bagi kebanyakan orang yang kelebihan berat badan. Mereka sudah beberapa kali mencobanya. Ada yang menjadi gusar mendengar ejekan sahabat-sahabat mereka sehingga mereka tidak mau makan sama sekali selama waktu yang singkat, tetapi kembali pula pada kebiasaan makan berlebih-lebihan seperi semula.
    Satu-satunya jalan untuk memecahkannya adalah cara hidup baru yang berbeda sama-sekali, seperti langkah-langkah berikut :

    Batasi banyaknya makanan. Teruskanlah dengan makanan yang seimbang tetapi kurangi segala makanan yang mewah yang sangat anda sukai. Makanan seperti itu banyak mengandung kalori. Anda dapat hidup sehat tanpa itu. Tetapi jangan lupa masukkan cukup banyak kentang dan biji-bijian yang masih berkulit ari di dalam makanan anda. Jangan lupa untuk menghindari semua makanan yang mengandung lemak, seperti es krim, kue-kue yang mewah, dan segala macam gula-gula.

    Berhati-hatilah dengan sisa makanan. Banyak ibu menambah berat badan mereka sebab mereka tidak suka melihat makanan di buang-buang. Jauh lebih baik mengurangi makanan yang di sediakan dan menghindarkan persoalan sisa makanan.

    Hentikan makan di antara waktu makan. Latihlah untuk meniadakan makanan yang tidak perlu. Lambat-laun anda akan menikmati cara hidup dengan makanan yang di kurangi, dan anda akan heran melihat betapa sehat perasaan badan anda.

    Gerak badan yang teratur. Geraklah badan yang teratur setiap hari, maka akan mengurangi kalori tambahan. Gerak badan yang terbaik adalah gerak jalan. Menggerakkan otot-otot tungkai yang besar itu akan menolong membakar lebih banyak kalori yang tidak di perlukan.

    Hindarkan makanan yang mewah. Segala gula-gula yang berlebihan mengandung banyak kalori tetapi kurang dalam nilai makanan. Kebiasaan yang terbaik adalah meninggalkan meja makan sementara anda masih lapar.

    Ingat, makan dengan teratur penting sekali. Makanan harus dikurangi sedikit, disediakan baik-baik, dan diatur dengan menarik sekali di meja makan. Tidak ada alasan untuk menikmati makanan, meskipun sekarang makanan kurang dari biasanya. Lambat-laun anda akan belajar makan sedikit dan lebih menikmatinya.

    Jangan tahan lapar lama-lama. Makan dengan teratur tetapi dengan ukuran adalah jalan yang terbaik untuk mengurangi berat badan.

    Jangan lupa makan pagi. Hal ini akan menolong anda dalam pekerjaan sepanjang hari, dan anda akan terhindar dari pencobaan untuk makan gula-gula dan jajan di antara waktu makan.

    Makanlah lebih banyak makanan ini, slada, sayur-sayuran hijau, tomat dan wortel. Semuanya mengandung sedikit kalori, tetapi banyak vitamin dan mineral dan mempunyai nilai makanan yang baik. Makanan seperti ini dapat juga di gunakan untuk menghindarkan perasaan lapar di antara waktu makan, jika anda terpaksa makan sesuatu.  Semoga bermanfaat salam dari admin, Marga_Ozawa.


    MOHON KUNJUNGI IKLAN DIBAWAH INI ( SATU KLIK DARI ANDA SANGAT BERARTI UNTUK KAMI)
    Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More